7 Makanan Mengobati Penyakit Sembelit

7 Makanan Mengobati Penyakit Sembelit - Hallo Teman Teman Sehat Barengkuy, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul 7 Makanan Mengobati Penyakit Sembelit, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Artikel Kesehatan, Artikel Cara mengatasi sembelit, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : 7 Makanan Mengobati Penyakit Sembelit
link : 7 Makanan Mengobati Penyakit Sembelit

Baca juga


7 Makanan Mengobati Penyakit Sembelit

7 Makanan Mengobati Penyakit Sembelit - Artikel Kesehatan - Sembelit? Atasi Dengan Makanan Berikut. Pernah menderita sembelit? Rasanya sangat menyiksa pastinya karena perut ini rasanya penuh tapi mau dibuang tidak bisa. Sedangkan dengan keadaan perut 'penuh' seperti itu mengganggu perasaan kita ketika akan makan dan menjadi tidak tenang dan tidak nyaman.

makanan yang mengobati penyakit sembelit
Apakah sembelit itu? Sembelit atau dikenal juga dengan konstipasi adalah keadaan atau gejala dimana kita mengalami sulit buang air besar atau BAB secara teratur. BAB kita menjadi tidak tentu atau bahkan bila dalam tahap parah bisa tidak buang air besar sampai berhari hari.

Sembelit bisa disebabkan oleh beberapa faktor. Tapi yang paling umum adalah kekurangan cairan tubuh, kekurangan serat dalam menu makanan kita sehari hari, dan gaya hidup tidak sehat terutama jarang berolahraga.

Cara Mengatasi Penyakit Sembelit

Nah dengan demikian ketika Anda terkena konstipasi atau sembelit cara terbaik adalah tingkatkan minum Anda dan mulailah rajin berolahraga. Serta ada makanan makanan yang bisa Anda konsumsi untuk mengatasi dan mencegah konstipasi atau sembelit. Berikut ini beberapa makanan tersebut.

Sayur Sayuran.

Tidak terbantahkan lagi apabila Anda mengalami sembelit tentunya Anda dapat dipastikan mengalami defisit serat dalam makanan Anda. Sumber terbaik dari serat tentu saja kita tahu yaitu sayur sayuran.

Segala jenis sayuran bisa Anda lahap baik itu mentah ataupun dimasak. Namun perlu diingat dalam memakan sayur sayuran ini jangan langsung meningkatkan jumlahnya dalam jumlah banyak sekaligun namun lakukanlah perlahan lahan sedikit demi sedikit ditingkatkan agar Anda terhindar dari kram perut karena tiba tiba meningkatkan jumlah sayur yang Anda makan secara drastis.

Buah Berry.

Konsumsi buah berry seperti blueberry dan stroberry dapat membantu Anda yang sedang susah buang air besar. Anda dapat mengkonsumsi buah ini sebanyak Anda bisa karena kandungan seratnya cukup tinggi namun rendah kalori sehingga bisa dikonsumsi dalam jumlah banyak. Baca juga 9 Manfaat Blueberry lainnya

Buah Pir

Anda tahu buah pir? Nah buah ini juga bisa membantu Anda terutama bila sedang mengalami konstipasi. Buah pir ini mengandung banyak serat yang dibutuhkan tubuh kita untuk mengatasi masalah susah buang air besar.

Popcorn

Popcorn? Ya mungkin terdengar aneh tapi ternyata makanan satu ini bisa membantu mengatasi sembelit Anda. Kenapa bisa? Karena popcorn atau berondong jagung memiliki kandungan serat serta rendah kalori sehingga merupakan makanan yang pas bagi Anda yang susah buang air besar. Namun perlu diingat hendaknya makan popcorn tanpa tambahan perasa seperti gula atau garam, dan juga margarin. Jika ditambah bahan bahan tersebut dikawatirkan malah efek negatif yang Anda dapat nantinya.

Ubi Manis

Ubi manis juga baik untuk Anda yang menderita sembelit, Sebuah ubi manis berukuran sedang memiliki kandungan serat 4,8 gram. Dengan memakan 3 ubi manis berukuran sedang ditambah sup sayur sayuran serta akhiri dengan sebuah pir atau apel, maka kebutuhan serat Anda untuk sehari sudah terpenuhi.

Apel

Apel berukuran sedang mengandung 3,3 gram dan berukuran besar 4,5 gram. Apel bisa dikonsumsi setelah Anda makan besar dan tambahkan dengan berolahraga sekitar 20 menit sehari dan Anda akan dapat mengatasi sembelit Anda.

Perbanyak minum Air

Ketika Anda sembelit Anda harus penuhi kebutuhan air Anda sehari hari. Dengan serat yang Anda butuhkan juga harus diimbangi dengan minum air yang cukup karena serat itu menyerap air agar membantu pencernaan Anda. Maka dari itu Anda harus banyak minum ketika berusaha memenuhi kebutuhan serat Anda.

Sembelit atau konstipasi memang sangat menyiksa dan mengganggu sekali. Akan tetapi bila Anda menerapkan pola hidup sehat dan rutin berolahraga ditambah konsumsi makanan makanan di atas, niscaya masalah sembelit Anda akan dapat diatasi dan tidak mengganggu Anda lagi.



Demikianlah Artikel 7 Makanan Mengobati Penyakit Sembelit

Sekianlah artikel 7 Makanan Mengobati Penyakit Sembelit kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel 7 Makanan Mengobati Penyakit Sembelit dengan alamat link https://hidupsehatitubaguslo.blogspot.com/2016/02/7-makanan-mengobati-penyakit-sembelit.html

Belum ada Komentar untuk "7 Makanan Mengobati Penyakit Sembelit"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel